15fUkKsZVT9yDgBv50vtln5Ad8Y63wPOAJoCaduz
Bookmark

RESEP DAN CARA PRAKTIS MEMBUAT AYAM POP KHAS PADANG

RESEP DAN CARA PRAKTIS MEMBUAT AYAM POP KHAS PADANG | Masakan Padang, selain enak dan masuk ke semua lidah juga memiliki keragaman dan keunikan rasa. Resep Indonesia beberapa kali telah memberikan Resep Padang Seperti Resep Sate Padang dan Resep Telur Dadar Padang Enak. Untuk menambah kreasi dan resep masakan Indonesia Anda kali ini kami akan membahas Resep dan Cara Membuat Ayam Pop Khas Padang. Berikut ini Bahan dan Langkah-langkah Membuat Ayam Pop Khas Padang.
RESEP DAN CARA PRAKTIS MEMBUAT AYAM POP KHAS PADANG

Bahan Resep Ayam Pop Khas Padang : 

  • 1 ekor ayam kampung, bersihkan, lepas kulitnya, potong-potong
  • 400 ml air kelapa
  • 2 lembar daun salam
  • 1 ruas jahe, dimemarkan
  • 1 batang serai, digeprek
  • 1 ruas lengkuas, digeprek
  • 2 lembar daun jeruk
  • minyak goreng untuk menggoreng secukupnya

Bumbu Halus Resep Ayam Pop :

  1. 6 butir bawang merah
  2. 4 siung bawang putih
  3. 3 butir kemiri
  4. 1 sdt garam

Bahan Sambal Untuk Ayam Pop :

  • 5 buah cabe rawit
  • 10 buah cabe merah
  • 6 siung bawang merah
  • 1 buah tomat merah
  • Air hangat
  • Air jeruk nipis
  • Garam secukupnya
  • Gula secukupnya

Cara Membuat Resep Ayam Pop :

  1. Baluri daging ayam dengan bumbu yang sudah dihaluskan lalu biarkan kurang lebih 1 jam agar bumbu meresap.
  2. Siapkan panci kemudian rebuslah daging ayam dengan air kelapa masukkan daun salam, jahe, daun jeruk, lengkuas dan serai sampai daging ayam lunak dan air kelapa mengering.
  3. Panaskan minyak lalu gorenglah daging ayam yang telah direbus tadi (no.2) sekitar 2 menit lalu tiriskan.
  4. Untuk membuat Sambal Ayam Pop : rebuslah bawang, cabe dan tomat hingga lunak kemudian haluskan beri garam dan gula secukupnya. Tumislah sampai harum tuang air hangat dan air jeruk nipis agar sambal terasa segar.
Resep Ayam Pop Khas Padang sangat enak jika dinikmati dengan nasi hangat dan sambal Resep Ayam Pop atau juga bisa Sambal Khas Indonesia lainnya yang telah diposting sebelumnya oleh Resep Indonesia.