Resep Kue Black Forest Enak | Cara Membuat Balck Forest - Berkreasi di dapur memang menyenangkan. Kali ini Resep Masakan Indonesia ingin menyajikan Resep Kue Black Forest. Kue Black Forest sangat digemari oleh anak-anak karena rasa manis dan taburan coklat. Bagi ibu-ibu yang mengkuatirkan prilaku anak yang suka jajanan yang belum tentu terjamin kesehatannya Anda dapat berkreasi sendiri dengan membuat Kue Black Forest sendiri yang tentunya lebih terjamin bahan baku dan lebih bersih. Berikut ini Cara Membuat Kue Black Forest.
Bahan Kue Black Forest
Kuning Telur 8 butirGula halus 180 gram
Tepung 90 gram
Coklat Bubuk 25 gram
Putih telur 5 butir
Mentega 150 gram
Cara Membuat Black Forest
- Gula dan blue band dikocok sampai putih, masukkan kuning telur satu persatu sambil dikocok sampai mengembang, putih telur dikocok tersendiri.
- Tepung dan coklat bubuk dicampur sampai rata, campur semua bahan di atas dan aduk pelan-pelan sehingga tercampur benar. Tuang ke dalam cetakan berbentuk bulat dan bakar pada 190°C selama 20 menit, kue dihias dengan cream mocca dan ditaburi irisan-irisan coklat manis.
- Sajikan Black Forest Spesial untuk putra putri tercinta
Demikian Sajian Resep Kue Black Forest hari ini semoga bermanfaat untuk anda. Baca juga Artikel kami Tentang Cara Membuat Brownies Cream Keju. Selamat mencoba dan menikmat tetap kunjungi kami di Resep Masakan Indonesia