RESEP MASAKAN INDONESIA PRAKTIS TELOR TAHU DADAR

Membuat dan memasak resep masakan Indonesia praktis dan mudah telur tahu dadar
RESEP MASAKAN INDONESIA PRAKTIS TELOR TAHU DADAR | Membuat telor dadar dengan telor kocok ditambah dengan irisan cabe dan daun bawang mungkin membuat anda bosan. Di postingan yang lalu juga kami telah memberikan Resep Masakan Indonesia dengan bahasan telur dadar seperti Resep Telur Dadar Susu Masakan Sehat Indonesia.  Anda dapat mencoba dengan mencampurkan tahu dengan telor kocok agar menambah rasa juga menambah ukuran telor dadar. Menambahkan tahu pada telor dadar sebenarnya sudah lazim dilakukan pada warung-warung nasi seperti Resep Telur Dadar Padang. Nah anda juga dapat mencobanya sebagai resep masakan Indonesia yang praktis dan mudah untuk anda sajikan sebagai lauk pauk di rumah.

Bahan Resep Masakan Indonesia Tahu Telor Dadar. 

  • #2 butir telur ayam
  • #1 buah tahu tahu putih ukuran sedang
  • # 2 siung bawang merah
  • #2 batang daun bawang
  • #1/4 sendok makan penyedap rasa (royco atau masako) rasa ayam
  • #1 siung bawang putih
  • #1/4 sendok teh merica
  • #2 buah cabai merah besar
  • #5 sendok makan minyak goreng

Cara Membuat Resep Telur Tahu Dadar Masakan Indonesia Praktis:

  1. Iris halus bawang putih, bawang merah, daun bawang juga cabai merah.
  2. Potonglah tahu menjadi potongan kecil kecil agar mudah dikocok dengan telor nantinya
  3. Siapkan satu wadah yang sedang lalu kocoklah semua telur kemudian masukkan daun bawang, bawang putih, bawang merah dan cabai merah dan kocok lepas.
  4. Masukkan merica bubuk, penyedap rasa (royco atau masako) anda juga dapat menambahkan garam secukupnya agar tidak hambar.
  5. Tambahkan potongan-potongan tahu  ke dalam wadah lalu kocok lagi sampai telur dan tahu bercampur rata.
  6. Siapkan Wajan lalu panaskan minyak di atas kompor dengan api sedang. Jika minyak sudah benar-benar panas gorenglah kocokan telur dan tahu seperti menggoreng telur dadar biasa sampai telur tahu dadar matang matang.
Setelah resep masakan Indonesia Telur Tahu Dadar selesai digoreng anda dapat menyajikan dengan memotong segitiga agar lebih menarik. Telur Tahu dadar salah satu masakan Indonesia yang praktis dan mudah dibuat. Banyak resep masakan praktis lainnya yang dapat anda coba di Kumpulan Resep Masakan Indonesia.

Post a Comment

Cookie Consent
We serve cookies on this site to analyze traffic, remember your preferences, and optimize your experience.
Oops!
It seems there is something wrong with your internet connection. Please connect to the internet and start browsing again.
AdBlock Detected!
We have detected that you are using adblocking plugin in your browser.
The revenue we earn by the advertisements is used to manage this website, we request you to whitelist our website in your adblocking plugin.
Site is Blocked
Sorry! This site is not available in your country.